Selasa, 30 Maret 2010

Khasiat Madu

Kitab Thibbun Nabawi karya Ibnu Qayyim Al- Jauziyah merupakan buku yang berisi tata cara pengobatan islami ala Nabi Muhammad SAW. Di dalam buku tersebut dipaparkan beberapa khasiat madu, diantaranya:
  1. Membersihkan kotoran yang terdapat di dalam usus dan alat pencernaan
  2. Mengurai zat- zat lembab dalam tubuh, baik dengan cara dimakan atau dioleskan
  3. Sangat berguna bagi lansia, penderita batuk berdahak, dan orang yang selera makannya rendah
  4. Sebagai pemasok gizi dan dapat menenangkan emosi seseorang
  5. Dapat membersihkan hati dan jantung
  6. Memperlancar buang air kecil
  7. Cocok untuk menghilangkan batuk yang disebabkan dahak
  8. Mengobati gigitan binatang berbisa dan ketergantungan opium, yaitu jika diminum dalam keadaan panas kemudian dicampur dengan minyak mawar
  9. Berguna bagi orang yang digigit anjing dan orang yang memakan jamur mematikan jika diminum begitu saja dengan campuran air
  10. Menjaga kesegaran daging selama tiga bulan jika ditaruh di dalamnya
  11. Mengawetkan tubuh mayat
  12. Membasmi kutu sampai ke telurnya jika dioleskan pada anggota tubuh yang berkutu
  13. Menyuburkan dan memperindah rambut
  14. Memperbaiki kemampuan penglihatan, dengan cara dioleskan didaerah mata (dibuat celak)
  15. Memutihkan dan menguatkan gigi dengan cara dioleskan ke gigi
  16. Menjaga kesehatan gigi dan gusi
  17. Membuka sel- sel otot
  18. Memperlancar datang bulan
  19. Mengencerkan dahak, yaitu dengan cara mengkonsumsinya segera setelah bangun tidur
  20. Membersihkan kotoran lambung dan mengeluarkan sisa pencernaan
  21. Menyiapkan lambung agar siap bekerja dan membuka segala penyumbat yang ada di dalamnya
  22. Mengobai diare
Sumber: Sumber: 99 Resep Sehat dengan Madu karangan Prof. Dr. Said Hammad. Terjemahan oleh Ahmad Syakirin, Lc., MA. Penerbit Aqwamedika: Solo.

Ramuan Madu untuk Obat Batuk

Assalamu'alaikum wr wb

Akhwat sekalian, kali ini ana akan mencoba berbagi sedikit mengenai terapi penyakit "hujan" dengan madu, yang ana kutip dari terjemahan buku "Al- ilaju bi al-asal" karya Prof. Dr. Said Hammad.

Cuaca yang tidak menentu belakangan ini meyebabkan timbulnya penyakit dilakangan anggota keluarga terutama anak-anak. Penyakit yang sering mucul diantaranya pusing, panas, hidung tersumbat, flu, dan batuk. Sebagai seorang ibu tentunya menginginkan kesehatan bagi anak-anaknya dan sedikit mungkin mengurangi obat-obatan sintetis yang kemungkinan akan memberikan dampak pada tubuh dalam jangka panjang. Selain itu juga tentunya sang ibu selalu berusaha untuk sehat selalu, agar kewajiban kewajiban dakwah dan juga kewajiban sebagai ibu rumah tangga maupun sebagai istri, dan tentunya sebagai hamba ALLAH dapat berjalan dengan baik.
Bagi ibu terutama ahliah- ahliah yang bertanggung jawab dalam memberikan yang terbaik bagi putra-putrinya, berikut ini beberapa resep Sehat dengan Madu yang dikutip dari buku "99 Resep Sehat dengan Madu" karya Prof.Dr.Said Hammad

Pusing dan Panas
Tambahkan kurang lebih 5 gram madu ke dalam 95 gram air hangat. Aduk dan konsumsi larutan sebanyak 2 sendok makan ketika merasa pusing atau panas. Dosis ini bisa diulang hingga 4 kali sehari


Hidung tersumbat
Tuang 1 Sendok madu ke dalam 2 gayung air panas. Hirup uapnya sembari menutupi kepala dengan handuk. Insya Allah resep ini manjur.

Influenza
Hisap asap rebusan air madu dengan bawang merah (yang sudah dikupas) sebelum tidur dan minum 1 sendok madu setelah makan

Batuk I
1 sendok makan madu dicampur dengan 1 sendok makan perasan jeruk nipis. Minumkan campuran ini ke penderiya sesuai kebutuhan. Komposisi ramuan dapat ditambah dengan catatan kadar madu dan perasan jeruk nipisnya sama.

Batuk II
Campurkan seperempat canngkir madu dengan 1 sendok makan perasa jeruk  nipis ditambah dengan 1 sendok makan gliserin, kemudian simpan dalam botol yang ditutup rapat. Minum satu sendok makan ramuan setiap dua jam, atau jika diperlukan.

Batuk III
Rebus satu buah jeruk nipis lalu belah jeruk tersebut dan peras airnya, kemudian masukkan airnya dalam sebuah gelas kosong. Tambahkan madu secukupnya hingga gelas penuh kemudian aduk hingga tercampur rata. Dosis untuk dewasa adan 1 sendok makan pada waktu pagi, siang, dan malam. Sedangkan untuk anak- anak dosisnya adalah satu sendok teh pada waktu yang sama.

Semoga dapat bermanfaat dan ALLAH senantiasa istiqomahkan kita dalam dakwah.

Wassalamu'alaikum wr wb

Sumber: 99 Resep Sehat dengan Madu karangan Prof. Dr. Said Hammad. Terjemahan oleh Ahmad Syakirin, Lc., MA. Penerbit Aqwamedika: Solo.

Brownies Kukus

Bahan 1:
1. 100 gram gula
2. 4 butir telur

Bahan 2:
1. 100 gram mentega
2. 100 gram coklat compound

Bahan 3:
1. 20 gram coklat bubuk
2. 1 gelas belimbing tepung terigu
3. 1 sendok teh baking powder

Bahan 4:
1. Meses sekucupnya
2. Choco chip

cara Membuat:
  1. Campurkan dan aduk bahan 1 dengan mixer sampai mengembang. Bersamaan dengan itu lelehkan bahan 2 dengan cara di tim.Setelah bahan 1 mengembang, campurkan bahan 2 yang telah dilelehkan dengan bahan 3. Aduk dengan mixer dengan kecepatan rendah sampai rata
  2. Masukkan ke dalam cetakan yang telah diolesi dengan mentega, tambahkan choco chip dan taburkan meses di atasnya.
  3. Kukus kurang lebih 30 menit. 
  4. Sajikan.

Mudzakarah Tarbiyatul Aulad - Nusroh Jama'ah Solo

Setiap orang tua tentunya mneginginkan memiliki keturunan yang memiliki akhlak dan agama yang baik. Hal itu tentunya tidak mudah untuk didapatkan, mengingat kehidupan dimasa sekarang ini sangat jauh dari sunnah. Lingkungan kita telah dipenuhi oleh maksiat. Maka dari itu keluarga menjadi benteng yang paling utama bagi anak sebelum terjun di tengah masyarakat.
Bagaimana cara mendidik anak agar menjadi generasi yang baik?
  • Dimulai dari hubungan antara suami dan istri dengan adab- adab sesuai yang dicontohkan rasulullah SAW. Ketika melakukan hubungan suami istri jangan sampai setan ikut campur di dalamnya. Sebelum berhubungan hendaklah antara suami istri sholat berjamaah 2 rakaat terlebh dahulu, selanjutnya sang suami memegang ubun- ubun istri dan mendoakannya agar apabila tercipta anak dalam rahim sang istri janin tersebut tidak dipengaruhi oleh setan.
  • Ketika hamil hendaknya sang istri memperbanyak bacaan dzikir dan membaca Al Qur'an. Begitu pula dengan sang suami.
  • Pada saat melahirkan usahakan dibantu oleh wanita muslimah. Sang anak di adzani dan di iqomahi, ditahnik dengan madu atau kurma. Lalu dilaksanakan aqiqahnya, sang anak dicukur rambutnya lalu rambutnya ditimbang dengan emas atau perak kemudian emas atau perak tersebut di sedekahkan. Aqiqah hendaknya sesuai dengan tata cara yang Nabi SAW ajarkan, tidak dengan nyanyi nyanyian seperti sekarang ini.
  • Ketika anak masih kecil, didiklah akhlaknya. Selenggarakan ta'lim rumah yang melibatkan seluruh anggota keluarga. Ketika memasuki usia 7 tahun suruhlah sholat, sehingga ketika telah sampai masanya untuk wajib sholat, sang anak telah terbiasa. Pisahkan tempat tidur anak ketika mereka telah memasuki usia 10 tahun.
  • Ketika baligh berikanlah pakaian sesuai dengan yang disyariatkan. Memutupi aurat, dan berikanlah penutup kepala bagi yang laki- laki. Dalam usia ini diharapkan sang anak telah mengerti kewajiban- kewajiban agamanya tanpa harus diingatkan. Namun ketika dia lupa atau sengaja untuk tidka melaksanakan kewajibannya sebagai seorang muslim, ingatkanlah ia dengan cara yang ma'ruf.
  • Ketika telah sampai waktunya, carikanlah jodoh untuknya. Jangan sampai anak- anak kita terjerumus dalam lembah kemaksiatan apalagi sampai berpacaran. Carikan seorang lelaki yang shalih yang mampu menjadi seorang pemimpin rumah tangga, carikan seorang perempuan yang shalihah karena dia yang akan melahirkan dan mendidik anak- anaknya kelak.
Demikian kiranya kiat- kiat yang dapay ditempuh untuk mendidik anak agar mampu menjadi generasi yang berakhlak mulia dan memiliki agama yang baik.