Setiap orang tua tentunya mneginginkan memiliki keturunan yang memiliki akhlak dan agama yang baik. Hal itu tentunya tidak mudah untuk didapatkan, mengingat kehidupan dimasa sekarang ini sangat jauh dari sunnah. Lingkungan kita telah dipenuhi oleh maksiat. Maka dari itu keluarga menjadi benteng yang paling utama bagi anak sebelum terjun di tengah masyarakat.
Bagaimana cara mendidik anak agar menjadi generasi yang baik?
Bagaimana cara mendidik anak agar menjadi generasi yang baik?
- Dimulai dari hubungan antara suami dan istri dengan adab- adab sesuai yang dicontohkan rasulullah SAW. Ketika melakukan hubungan suami istri jangan sampai setan ikut campur di dalamnya. Sebelum berhubungan hendaklah antara suami istri sholat berjamaah 2 rakaat terlebh dahulu, selanjutnya sang suami memegang ubun- ubun istri dan mendoakannya agar apabila tercipta anak dalam rahim sang istri janin tersebut tidak dipengaruhi oleh setan.
- Ketika hamil hendaknya sang istri memperbanyak bacaan dzikir dan membaca Al Qur'an. Begitu pula dengan sang suami.
- Pada saat melahirkan usahakan dibantu oleh wanita muslimah. Sang anak di adzani dan di iqomahi, ditahnik dengan madu atau kurma. Lalu dilaksanakan aqiqahnya, sang anak dicukur rambutnya lalu rambutnya ditimbang dengan emas atau perak kemudian emas atau perak tersebut di sedekahkan. Aqiqah hendaknya sesuai dengan tata cara yang Nabi SAW ajarkan, tidak dengan nyanyi nyanyian seperti sekarang ini.
- Ketika anak masih kecil, didiklah akhlaknya. Selenggarakan ta'lim rumah yang melibatkan seluruh anggota keluarga. Ketika memasuki usia 7 tahun suruhlah sholat, sehingga ketika telah sampai masanya untuk wajib sholat, sang anak telah terbiasa. Pisahkan tempat tidur anak ketika mereka telah memasuki usia 10 tahun.
- Ketika baligh berikanlah pakaian sesuai dengan yang disyariatkan. Memutupi aurat, dan berikanlah penutup kepala bagi yang laki- laki. Dalam usia ini diharapkan sang anak telah mengerti kewajiban- kewajiban agamanya tanpa harus diingatkan. Namun ketika dia lupa atau sengaja untuk tidka melaksanakan kewajibannya sebagai seorang muslim, ingatkanlah ia dengan cara yang ma'ruf.
- Ketika telah sampai waktunya, carikanlah jodoh untuknya. Jangan sampai anak- anak kita terjerumus dalam lembah kemaksiatan apalagi sampai berpacaran. Carikan seorang lelaki yang shalih yang mampu menjadi seorang pemimpin rumah tangga, carikan seorang perempuan yang shalihah karena dia yang akan melahirkan dan mendidik anak- anaknya kelak.
Demikian kiranya kiat- kiat yang dapay ditempuh untuk mendidik anak agar mampu menjadi generasi yang berakhlak mulia dan memiliki agama yang baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar