Kamis, 04 Juni 2015

Welcome Back Again (ramadhan)

Assalamu'alaikum warahmatullah.

Setelah lebih dari 2 tahun tidak menulis lagi, malam ini tetiba ada keinginan untuk menulis. Tidak terasa 2 tahun tidak pernah dibuka pengunjung blog ana meningkat drastis, komentar-komentar juga banyak baik yang pro maupun yang kontra, baik yang positif maupun negatif. Alhamdulillah, masih banyak yang memberi perhatian pada diri yang hina ini..

2 tahun adalah waktu yang singkat, ya sangat singkat bila dibandingkan dengan kehidupan kita di dunia, apalagi kehidupan di akhirat kelak. 2 tahun banyak hal yang ana lalui. Jadi Sarjana Komputer lulusan UNS, menikah, dan keluar di jalan Allah. Betul-betul merasakan bagaimana mujahadahnya orang yang mengorbankan sedikit waktunya untuk memperbaiki diri sendiri, memperbaiki iman, meskipun kadar iman ini masih sangat sangat jauh dari kesempurnaan.

 2 tahun berlalu, tak terasa Ramadhan sudah di depan mata (semoga Allah mempertemukan kita dengannya), 14 hari lagi (insyaAllah) bulan penuh rahmat dan ampunan. Stasiun TV sudah berlomba-lomba mempersiapkan program ramadhan, pengusaha konveksi sudah berlomba-lomba mempersiapkan stok baju lebaran, pabrik kue sudah berlomba-lomba menyiapkan camilan idul Fitri, tak ketinggalan dengan sirup yang selalu mengisi gelas-gelas ketika ied. Lalu, apa yang telah kita persiapkan? Stok makanan di kulkas? stok bumbu-bumbu agar cepat memasak ketika sahur? Mukena dan sajadah baru untuk sholat tarawih? Jilbab baru untuk menutup aurat ketika ramadhan (saja)? Bagaimana dengan hafalan kita, sudah bertambahkah dari ramadhan tahun kemarin? Bagaimana dengan sholat sunnah kita, sudah istiqomahkan setahun ini? Bagaimana dengan ibadah yang lain, dzikir pagi petang tidak pernah lupa, puasa sunnah senin kamis tidak pernah bolong, atau puasa-puasa sunnah yang lain? Bagaimana dengan iman kita, masih sama, menurut atau meningkatkah?

Astaghfirullah.. Diri ini tidak lebih baik dari siapapun.. Tepuk dada tanya iman pada diri masing-masing. Semoga ramadhan tahun ini lebih baik dari tahun kemarin..

oleh. Ahliah Da'wah

Wassalamu'alaikum warahmatullah..